Koleksi "Back To School" dari Bata

Cantik dan Gaya - Kompas
http://4skripsi.blogspot.com/
Koleksi "Back To School" dari Bata
Jun 15th 2013, 20:12

KOMPAS.com - Liburan kenaikan kelas pasti jadi momen yang ditunggu anak-anak untuk "istirahat" belajar setelah enam bulan lamanya harus mengasah otak dan berusaha jadi anak berprestasi. Untuk mengapresiasi prestasi anak, dan menyambut tahun ajaran yang baru, coba berikan mereka hadiah berupa sepatu sekolah.

Merayakan liburan kali ini, PT Sepatu Bata Tbk meluncurkan koleksi sepatu sekolah untuk anak-anak. "Tema besar yang diusung pada tahun ini adalah 'I Love My Shoes'. Semua koleksi sepatu yang dikeluarkan Bata ini didesain dengan penuh kreativitas, inovasi, dan yang paling penting nyaman dipakai," ungkap Imran Malik, Presiden Direktur PT Sepatu Bata Indonesia, di Crown Plaza Hotel, Jakarta, Jumat (14/6/2013) lalu.

Koleksi terbaru dari sepatu Bata yang bertema "Back to School" ini didesain untuk laki-laki dan perempuan. Untuk memenuhi standar umum sekolah di Indonesia, sepatu yang dihadirkan semuanya berwarna hitam. Warna-warna lain yang ada di sepatu ini hanya ditampilkan sebagai aksen, seperti bunga kecil untuk sepatu perempuan (Catia Project), dan stiker Angry Birds (Angry Birds Shoes).

Agar anak-anak lebih nyaman memakainya, sepatu tersebut tidak diikat dengan tali tapi diberi klep magnetik dan juga tali berperekat (velcro). Agar anak-anak semakin bersemangat saat sekolah, untuk setiap pembelian sepatu sekolah ini Bata memberikan bonus langsung berupa alat-alat tulis berkarakter Angry Birds.

Selain sepatu anak-anak untuk sekolah, Bata juga meluncurkan koleksi sepatu lain dari merek-merek sepatu yang bernaung di bawahnya. Antara lain North Star (sepatu anak), Power (sepatu olahraga), Bubblegummers (sepatu anak), Marie Claire (sepatu perempuan), dan Weinbrenner (sepatu pria). Yang istimewa, perusahaan sepatu asal Ceko ini meluncurkan brand sepatu terbaru untuk jenis sepatu kerja laki-laki dan perempuan yaitu, Ambassador.

Jenis sepatu kerja ini, dibuat dengan desain klasik namun diberi beberapa penyesuaian yang modern karena paduan desain dari Italia dan Indonesia. Selain itu, untuk meningkatkan daya tahannya, sepatu ini dibuat dengan bahan kulit asli. Sekalipun sepatunya difungsikan sebagai sepatu kerja, namun sepatu ini juga terlihat apik jika digunakan untuk acara santai atau pesta.

Editor :

Dini

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post