Salad Segar Menyehatkan ala Erwin-Jana Parengkuan

KOMPASfemale
KOMPASfemale
Salad Segar Menyehatkan ala Erwin-Jana Parengkuan
Sep 21st 2011, 03:34

KOMPAS.com - Memasak menjadi kegemaran praktisi komunikasi, presenter, MC, Erwin Parengkuan bersama sang istri Jana. Kegemaran memasak ini kemudian juga melahirkan konsep bisnis kuliner online, Party At Home. Erwin dan Jana gemar berbagi menu yang praktis, lezat, dan otentik kaya cita rasa dengan memerhatikan unsur kesehatan hidangan.

Hidangan sehat yang lezat menjadi ciri khas menu yang dihidangkan Erwin dan Jana. Salah satunya salad segar menyehatkan yang dihidangkan Erwin untuk menjamu tamu dalam media gathering Harris Hotel fX Jakarta.

"Bagi yang suka kelaparan di malam hari, salad bisa jadi pilihan makanan yang sehat," kata Erwin saat menghidangkan salad di acara temu media Harris Hotel fX Jakarta, Selasa (20/9/2011) lalu.

Salad menjadi camilan sehat yang seringkali dihidangkan Erwin dan Jana saat menjamu tamu di rumah. Bagi Erwin, mengonsumsi buah dan sayur segar meningkatkan stamina dan bebas lemak. Jana menambahkan, salad dipilih sebagai camilan bagi keluarganya dan tak pernah alpa disajikan di rumah.

Bagi penyuka sayur segar dan rasa asam, Anda boleh mencoba resep salad segar buatan Erwin. Soal takaran, Erwin menjelaskan, "Setiap kali memasak saya tidak pernah memberikan takaran detil, secukupnya saja, sesuai selera dan pakai perasaan saja," katanya.

Bahan sayur dan buah: Selada (pilih dua jenis selada, yang panjang seperti sawi dan bentuk bulat seperti kol) Apel, potong tipis Paprika oranye, potong memanjang Mangga, potong dadu Kecambah

Bahan dressing: Minyak Canola Merica hitam Balsamic vinegar Garam Lemon

Dressing: Campurkan potongan mangga dengan minyak canola, merica hitam, vinegar, garam, perasan jeruk lemon. Campuran mangga dengan bahan dressing ini menciptakan rasa segar dan lebih kuat.

Membuat salad: Siapkan mangkuk besar, masukkan semua bahan sayuran ke dalam satu wadah. Lalu campurkan dressing dengan sayuran dan buah, aduk merata. Salad siap disajikan.

Erwin menambahkan, Anda juga bisa mencampurkan ragam jenis buah ke dalam salad. Seperti buah nanas atau pepaya. "Untuk pepaya, pilih buah yang tidak terlalu matang untuk membuat salad," sarannya.

Sent from Indosat BlackBerry powered by

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post