KOMPAS.com - Sebagai perempuan yang sekaligus seorang pemain sinetron dan film, Tamara Bleszynski memang harus menjaga bentuk tubuhnya agar tetap langsing dan indah. Namun sebagai perempuan yang sudah memiliki dua anak, tubuh pasti mengalami perubahan bentuk ke arah yang kurang diinginkan. Selain itu, faktor usia yang sudah tidak muda lagi juga sangat mempengaruhi bentuk tubuh perempuan, termasuk Tamara. "Maka dari itu, setelah melahirkan (anak kedua) saya kemudian menjalankan diet," tukas istri Mike Lewis ini dalam acara New Pond's Age Miracle & Pond's Flawless White Beauty Discussion di Hotel Hilton, Bandung, Rabu (1/2/2012) lalu.
Tamara pun melakukan berbagai cara untuk mendapatkan kembali tubuh langsingnya. Pertama-tama, ia berolahraga rutin untuk kembali mengencangkan otot-otot tubuh yang berlemak. Selain itu, ia juga menjaga pola makan yang sehat dan sesuai dengan kalori yang dibutuhkan. Apalagi ketika hamil, kenaikan bobot tubuh tidak semata dipengaruhi oleh bertambahnya kalori dari makanan, tetapi juga dari pengaruh kehamilan lainnya.
"Menjaga pola makan sehat ini tidak hanya dari pilihan makanannya saja, tapi juga dengan membuat sendiri menu makanannya. Sekarang memasak jadi hobi baru saya di rumah dan di restoran saya," ungkap perempuan yang baru saja menyelesaikan kursus memasaknya selama tiga bulan ini. Ia mengakui bahwa dengan memasak sendiri, ia jadi lebih bisa mengontrol semua asupan makanan yang masuk ke dalam tubuhnya, dan menjamin manfaat dari menu masakannya.
Untuk menurunkan bobot tubuhnya yang membengkak selama kehamilan, perempuan berusia 37 tahun ini juga menyantap makanan rendah kalori. Ia banyak menyantap sayur-sayuran segar, protein, dan buah-buahan segar. "Namun, selama diet saya selalu makan ikan. Ikan memiliki kandungan omega-3 yang bagus untuk kulit, serta sumber protein yang baik untuk menjaga tubuh tetap langsing," tambahnya. Jenis ikan yang sering disantapnya adalah ikan salmon yang diolah dengan cara diasap.
Proses menggoreng ataupun memasak makanan lainnya pun dilakukan Tamara dengan cara yang lebih sehat, yaitu dengan menggunakan olive oil yang terbukti baik untuk kesehatan dan bebas kolesterol. "Selain itu, saya juga kombinasikan makanan ini dengan sayuran yang ditumis dengan olive oil seperti bayam, atau dengan menyantap sayuran segar yang dibuat salad," tukasnya.
Setelah menjalankan pola makan seperti ini usai melahirkan Kenzou Leon Bleszinsky Lewis pada Desember 2010, Tamara sudah berhasil menurunkan berat badan sebanyak 25 kg. Anda ingin mencoba kiatnya?