Tata Lemari Es Agar Tubuh Makin Langsing

VIVAnews - KOSMO
VIVAnews - KOSMO
Tata Lemari Es Agar Tubuh Makin Langsing
Feb 2nd 2012, 10:36

Kamis, 2 Februari 2012, 17:36 WIB

Mutia Nugraheni

VIVAnews - Tahukah Anda kalau tata letak makanan dalam lemari pendingin bisa memengaruhi berat badan? Trik menata makanan ini, menurut Dawn Jackson Blatner seorang pakar diet, bisa membantu Anda mengurangi asupan kalori.

Kuncinya adalah, dengan menonjolkan makanan sehat dan menutupi cemilan yang tidak sehat. Tak ada salahnya untuk mencoba tiga trik berikut, agar kebiasaan makan Anda lebih sehat dan tentunya, membantu menurunkan berat badan

1. Pamerkan makanan sehat Letakkan makanan sehat seperti buah dan sayuran segar di area teratas. Pilih juga buah-buah yang warnanya cerah dan sangat menggoda. Sehingga, saat Anda membuka lemari pendingin, fokus perhatian langsung tertuju pada buah. 

"Bisa diletakkan saja atau dimasukkan dulu ke dalam plastik. Ini sebetulnya merupakan konsep jika Anda melihatnya maka akan memakannya," kata Blatner, seperti dikutip dari Shine.

2. Sembunyikan makanan 'penggoda' Jika makanan sehat harus dipamerkan, maka makanan yang tidak sehat harus disembunyikan di bagian lemari pendingin paling belakang. Jadi, letakkan soda, cheese cake, dan makanan berlemak tinggi di area yang sulit di lihat mata. Cara ini bisa membuat Anda mengabaikannya. 3. Potong buah dalam ukuran sekali makan atau mudah dibawa Selalu diburu waktu, membuat Anda selalu memilih makanan yang praktis dan mudah dibawa atau dimakan dalam perjalanan. Untuk itu, potong buah-buahan dan simpan di wadah mungil dan letakkan di lemari pendingin. Sehingga, saat terburu-buru, Anda bisa langsung membawa dan memakannya tanpa perlu mengupasnya.

• VIVAnews

Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Kirim Komentar

Anda harus Login untuk mengirimkan komentar

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post