Marie Elka: Fashion itu Penting

Cantik dan Gaya - Kompas
http://4skripsi.blogspot.com/
Marie Elka: Fashion itu Penting
Nov 6th 2012, 17:21

KOMPAS.com - Fashion penting diperhatikan dan perlu mendapat dukungan. Bukan semata untuk mengejar program pemerintah yang mencanangkan Indonesia dapat menjadi salah satu pusat mode dunia pada 2025, tapi karena industri fashion sendiri memberi banyak kontribusi terhadap ekonomi masyarakat juga negara. Fashion terbukti mampu memberikan lapangan pekerjaan kepada jutaan orang.

Fashion Indonesia juga penting mendapatkan perhatian dalam pengembangannya, karena potensinya besar. Baik produknya yang beragam juga potensi penggunanya yang besar.

Demikian pernyataan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Marie Elka Pangestu, saat jumpa pers program Jakarta Fashion Week (JFW) Fashion Forward, kerjasama berbagai pihak dari dua negara, Indonesia dan Inggris.

Melalui program JFW Fashion Forward, pemerintah dan swasta bergerak bersama untuk mengembangkan industri fashion Indonesia, agar semakin banyak orang mencintai dan memakai produk fashion berkualitas kelas internasional dari Indonesia.

JFW Fashion Forward mendapatkan dukungan dari Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, British Council, dan kemitraan eksklusif dengan Centre for Fashion Entreprise (CFE). CFE merupakan lembaga pengembangan bisnis berbasis di London, yang melakukan inkubasi dan mendukung pengembangan label maupun desainer baru di sektor fashion Inggris.

"Fashion penting karena pasar dalam negeri potensinya besar. Fashion juga penting karena nilai industri kreatif dari ke 2010 meningkat menjadi 191 triliun. Fashion meningkatkan tenaga kerja dari 3,8 juta pada 2006 menjadi 4,8 juta di 2010," jelasnya di Function Room JFW 2013, Plaza Senayan, Jakarta, Selasa (6/11/2012).

Pentingnya fashion membuat berbagai pihak perlu lebih peduli bergerak mengembangkan industri fashion. Dengan semakin berkembang produknya dan meningkat mutunya, akan semakin banyak orang bangga pakai produk dalam negeri.

"Perlu pemberdayaan yang mengangkat desainer dan bidang mode. Juga penguatan potensi pakaian tradisional Indonesia," jelas Marie.

Marie menyambut positif program Fashion Forward sebagai salah satu cara pemberdayaan dan penguatan produk fashion Indonesia.

"Program ini membuat JFW lebih dari sekadar fashion show. Dengan meningkatkan kapasitas desainer supaya bisa go global. Agar ke depan produk Indonesia bisa saja tampil di London Fashion Week," ungkapnya.

Dukungan dari Kemenparekraf ini menjadi salah satu langkah nyata, dari kesepakatan yang telah dibuat Indonesia-Inggris dalam mengembangkan industri kreatif. Penandatangan MoU kerjasama dua negara di bidang industri kreatif telah dilakukan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono saat berkunjung ke Inggris.

"Dalam MoU tersebut, fashion masuk sektor yang akan dikerjakan," jelasnya.

Melalui program Fashion Forward, produk kreatif Indonesia meningkat prestisenya, lebih dari sekadar kreatif tapi juga memiliki kompetensi untuk bersaing di pasar dunia.

Menurut Marie, Fashion Program merupakan salah satu program untuk mendukung produk kreatif Indonesia. Selain program lain seperti Pekan Produk Kreatif Indonesia yang berlangsung di Jakarta pada 21-25 November 2012.

"Saat ini blueprint fashion Indonesia juga sedang disiapkan. Termasuk penciptaan tren Indonesia," jelas Marie.

Dipayungi MoU pengembangan industri kreatif, Marie optimistis fashion Indonesia bisa berkembang dengan peran pemerintah dari segi kebijakan yang mendukung fashion, kerjasama dengan berbagai pihak untuk memberikan training, edukasi, peningkatan kapasitas, juga beasiswa untuk bidang industri kreatif, serta memfasilitasi pelaku bisnis fashion untuk bertemu dengan buyer.

Melalui berbagai program kerjasama ini (terutama dengan Inggris), dalam lima tahun ke depan Marie berharap produk fashion Indonesia mendapatkan apresiasi di tingkat internasional.

"Indonesia bisa memiliki representasi yang baik, dan bisa terlibat di London Fashion Week," tutupnya.

Editor :

wawa

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post