Pria "Hamil" Ingin Angkat Rahim

Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
Pria "Hamil" Ingin Angkat Rahim
Oct 31st 2011, 05:49

Liputan6.com, London: Pria hamil yang sempat membuat heboh, Thomas Beatie, mengungkapkan keinginannya untuk histerektomi setelah melahirkan. Keinginannya itu diungkapkan dalam wawancara ekslusif dengan The Doctors.

Histerektomi merupakan bedah pengangkatan rahim (uterus) yang sangat umum dilakukan.

Ia juga bercerita tentang menjadi seorang pria yang melahirkan dan bagaimana kehidupannya setelah melahirkan anak.

Beatie memang lahir sebagai seorang perempuan. Namun secara hukum ia menjadi pria pada 2002 tapi organ reproduksi wanitanya tidak dihilangkan. Ia pun menjadi berita utama di dunia sebagai pria pertama yang hamil dengan wajah berjambang dan berperut buncit. Kini, Beatie memiliki tiga anak dengan istrinya Nancy, yakni Susan, Austin, dan Jensen, seperti dilansir Dailymail, Senin (31/10).

Usai melahirkan, Beatie tak bisa menyusui anaknya karena hormon prianya membuat ia berhenti dari memproduksi susu secara alami. Tetapi selama kehamilannya, dia harus menghentikan hormon prianya untuk kesehatan anaknya.

Ayah transgender itu akan mengungkapkan pada The Doctors bahwa dampak menghentikan hormon di tubuhnya lebih banyak. Dan histerektomi akan membantu menstabilkan dirinya secara medis sebagai laki-laki, menurut RadarOnline.

Beatie juga menceritakan bagaimana sulitnya mendapatkan tubuhnya kembali seperti sebelum hamil, yakni dengan perut yang six pack. Bahkan di tubuhnya ada bekas stretch mark.

Seperti diketahui, Beatie terlahir sebagai perempuan, dengan nama Tracy Lagondino, di Hawaii pada 1974, tetapi ia selalu merasa seperti seorang pria. Ketika berusia dua puluhan, ia memulai menyuntikkan testosteron, rambut-rambut di wajahnya pun tumbuh, suara lebih rendah, dan mengubah organ seksualnya.

Pada 2002 ia telah mastektomi dan secara hukum menjadi pria - tetapi ia memilih mempertahankan vagina nya, rahim, dan organ seksual perempuan lainnya, sehingga pasangan bisa memiliki anak.(MEL)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post