Biasanya wanita tidak bisa diam saat pasangannya nampak kurang di beberapa hal, walaupun banyak yang tidak mengakuinya!
KapanLagi.com - Wanita pada dasarnya adalah pemerhati hal-hal detail dan juga penyuka keindahan. Memastikan semuanya baik-baik saja juga sudah menjadi sifat alami wanita, dan sifat ini diterapkan pada siapa saja termasuk pada pasangan mereka.
Tidak semua pria suka diperlakukan demikian, sehingga para wanita pun memilih untuk mengendalikan sifat mereka yang satu ini daripada disebut 'pengatur', 'tidak bisa menerima apa adanya' dan juga menghindari sebutan you're like my Mom.
Biasanya sih, yang paling suka dikomentari dan diubah oleh para wanita adalah urusan penampilan dan juga kebiasaan buruk, seperti merokok atau minum minuman keras. Tapi ternyata, ada banyak hal lainnya. Berikut ini 20 hal yang paling sering ingin diubah oleh wanita pada pasangan prianya.
1. Selera berbusana
2. Kebiasaan bercukur
3. Gaya rambut
4. Kerapian bulu hidung dan telinga (!)
5. Pilihan sepatu
6. Aroma produk aftershave
7. Merapikan bulu alis (!)
8. Meningkatkan kebersihan
9. Kerapian jambang dan kumis
10. Kebersihan dan kelembaban kulit wajah
11. Diet
12. Masalah finansial
13. Cara berkomunikasi (dengan Anda)
14. Mengurangi rokok/minuman keras
15. Tontonan televisi, atau kegiatan main game
16. Kemanjaan pada mamanya
17. Cara menggunakan kamar mandi
18. Umpatan
19. Pilihan makanan
20. Lingkungan teman-temannya. (wo/miw)