Berantas Chikungunya, Kampung Kresek Disemprot

Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
Berantas Chikungunya, Kampung Kresek Disemprot
Jan 8th 2012, 11:41

Liputan6.com, Depok: Petugas Dinas Kesehatan dan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Depok, Jawa Barat, Ahad (8/1), meminta warga Kampung Utan Jaya Kresek yang terserang wabah chikungunya mengosongkan rumah. Sebab, petugas menggelar fogging atau pengasapan. Tak hanya rumah warga, saluran air dan kandang hewan milik warga juga tak luput dari penyemprotan.

Wabah cikungunya di Kampung Kresek ini sudah tergolong kejadian luar biasa atau KLB, di mana setiap hari penderita terus bertambah. Dari hasil pendataan warga yang terjangkit cikungunya sudah mencapai 200 orang.

Selain penyemprotan, petugas puskesmas juga melakukan pengambilan sampel darah terhadap penderita chikungunya. Darah yang diambil nantinya akan diteliti di laboratorium. Hasilnya akan digunakan untuk menentukan langkah selanjutnya tentang penanganan wabah tersebut.(ANS)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post