Salad Kerupuk Keriting

Dapur - Kompas Female
http://4skripsi.blogspot.com/
Salad Kerupuk Keriting
Oct 18th 2012, 16:56

KOMPAS.com - Kerupuk merupakan makanan gurih dan renyah yang banyak disukai masyarakat. Namun, kerupuk sering dianggap sebagai camilan bergizi rendah karena kandungan ikan atau udangnya hanya sedikit.

Untuk meningkatkan nilai gizinya, kerupuk bisa diolah dengan menambahkan beberapa protein atau sayur untuk disantap bersama. Salah satunya resep Salad Kerupuk Keriting ala Chef Ragil.

"Resep ini terinspirasi dari Huzarensla Salad, namun dimodifikasi mirip canape agar lebih mudah disantap," tukas Ragil, saat peluncuran Qtela Kerupuk di Rumah Imam Bonjol, Menteng, Jakarta, Rabu (17/10/2012) lalu.

Bahan:
1 bungkus kerupuk keriting
1 buah apel merah
3 lembar daun jeruk cincang
1/4 buah kol merah, iris halus
50 gr udang rebus, cincang
1 sdm mayones
3 lembar daun selada air

Cara membuat:
1. Potong apel dengan bentuk kotak-kotak kecil, kemudian campurkan dengan irisan daun jeruk, udang cincang, dan mayones. Aduk sampai rata.
2. Keringkan daun selada yang sudah dibersihkan dan keringkan dengan lap kering.
3. Cara penyajian: Ambil satu buah kerupuk, tata selada merah di atasnya, dan tambahkan sesendok campuran apel dan udang.
4. Beri tambahan selada air di atasnya. Sajikan.

Editor :

Dini

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post