KOMPAS.com - Agar target perusahaan tercapai dibutuhkan tim kerja yang solid. Untuk membangun tim yang sukses demi pencapaian target bersama juga membangun suasana kerja menyenangkan, ada tiga syarat utamanya.
1. Fokus pada tujuan bersama.
Bekerja dalam tim yang terpenting adalah tujuan bersama. Jadi, tak perlu saling menjatuhkan sesama anggota. Karena setiap anggota memiliki kelebihan yang berbeda, sehingga penting untuk saling melengkapi dan membantu demi mencapai tujuan.
2. Terbuka menerima ide dan masukan.
Dalam kerja tim, tak hanya Anda yang berhak memberikan ide, anggota yang lain pun punya hak yang sama. Dengan bersikap terbuka, suasana kerja tentu akan lebih menyenangkan.
3. Sadar tanggung jawab.
Setiap anggota tentu memiliki peran dan tanggung jawab masing-masing. Selesaikan tanggung jawab Anda agar tak menyulitkan anggota tim lainnya.
(Majalah Chic/Bestari)
Editor :
wawa