Gaya Eropa KLE untuk Iklim Indonesia

KOMPASfemale
KOMPASfemale
Gaya Eropa KLE untuk Iklim Indonesia
Oct 13th 2011, 11:23

KOMPAS.com - Brand fashion KLE meluncurkan koleksi terbaru yang diberi nama Reconstruction Fall/Winter 11/12. Koleksi KLE kali ini terinspirasi oleh busana-busana Eropa, yang diadaptasi dengan iklim Indonesia.

"Reconstruction berarti membangun kembali sesuatu yang sudah ada dengan inovasi-inovasi baru, sehingga menghasilkan sebuah karya baru yang lebih segar. Saya terinspirasi dari busana-busana Eropa seperti jaket panjang, tapi bahannya saya gunakan yang tipis agar tidak panas dikenakan di Indonesia," ujar Kleting Titis Wigati, perancang KLE, pada Kompas Female di outlet KLE di Level One, East Mall, Grand Indonesia Shopping Town, Jakarta, Rabu (12/10/2011) lalu.

Kleting mengolaborasikan bahan katun, jersey, katun twill, dan sutera, yang direkonstruksi dengan potongan-potongan untuk mengekspos "remake" yang dibuatnya. Ia membuat bold line pada jaket, juga menghadirkan kembali parka jaket, membuat jaket dengan oversized volume, juga membuat layered dresses.

Untuk warna, KLE membuat shading warna dengan dark grey, navy blue, olive green, deap teal, dan dark purple, untuk merefleksikan kekuatan dan optimisme.

Busana-busana KLE merupakan busana ready to wear yang  bisa digunakan untuk ke kantor, hang out, bahkan pesta. Kunci untuk gaya KLE terletak pada padupadan busana yang dilakukan. Jika dipadupadankan, koleksi Reconstruction Fall/Winter 11/12 bisa menghasilkan 35 gaya busana yang bervariasi. Gaya busana feminin pun bisa diaplikasikan dari beberapa dress seperti Larissa Dress dan Binki Dress.

Untuk menghasilkan gaya yang berbeda, Anda yang ingin mengenakan koleksi perancang lulusan fashion design di Instituto Marangoni, Milan, Italia, ini harus lebih berani coba-coba. Bawahan Cora Pants bisa dipadukan dengan atasan Medea atau Ophelia Vest. Lalu rok Eurydice Skirt bisa dipadukan dengan Agnes Long Poncho atau Margaret. Celana Alpaca bisa dipadukan dengan Margaret atau Megara atau Tabitha Jacket. Celana pendek Dyna Short bisa dipadukan dengan jaket Zandra Long Parka, atau kemeja putih biasa yang panjang. Marjorie Jacket bisa dipadukan dengan Daphne Shirt dan Evangelia Skirt.

Saat launching, hadir Titi Sjuman, Andien, dan Aming, pun mengenakan berbagai busana koleksi terbaru Kleting. Titi Sjuman mengenakan atasan Althea Cape dan celana Aretha Pants. Andien mengenakan jaket Marjorie dengan celana pendek Dyna. Sedangkan Aming mengenakan Zandra Long Parka yang dipadukan dengan celana panjang.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post