Jangan Dekat-dekat Orang yang Stres!

KOMPASfemale
KOMPASfemale
Jangan Dekat-dekat Orang yang Stres!
Nov 10th 2011, 07:52

KOMPAS.com - Saat seorang teman di kantor mengalami flu, biasanya Anda akan menghindar. Tak mau berada di dekatnya, karena takut tertular. Hal yang sama sebaiknya Anda lakukan ketika Anda mengetahui ada teman yang sedang stres. Sebab penelitian terbaru dari University of Hawaii ini menyatakan, Anda juga bisa tertular stres dari teman di sekitar Anda!

Jika Anda duduk di sebelah orang yang stres di kantor, Anda berisiko mendapatkan stres pasif atau second-hand stress, yang dengan cepat akan menyebar ke seluruh kantor, demikian menurut Profesor Elaine Hatfield dari University of Hawaii.

"Orang tampaknya mampu meniru ekspresi postur, vokal, dan wajah orang lain dengan kecepatan yang menakjubkan," katanya. "Konsekuensinya, mereka mampu merasakan kehidupan emosional orang lain dalam tingkat yang mengejutkan."

Menurut penelitian ini, pada dasarnya orang itu bagaikan spons yang efektif, yang menyerap emosi yang dipancarkan oleh orang-orang di sekitar kita. Begitu kita menyerap stres orang lain, kita mulai berfokus pada hal-hal yang juga mengganggu kita. Profesor Hatfield juga mengatakan bahwa kita tidak hanya menyerap sikap negatif orang lain, tetapi juga tanpa sadar menunjukkan bahasa tubuh orang yang stres. Misalnya, dengan membungkukkan pundak atau mengerutkan wajah ketika berbicara dengan mereka.

Para perempuan harus lebih berhati-hati saat menghadapi orang yang stres ini.

"Perempuan lebih berisiko karena mereka cenderung lebih mampu masuk ke dalam perasaan orang lain," tuturnya.

Sumber: Marie Claire

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post