Kate Middleton Berbinar dalam Kerudung

Kate Middleton Berbinar dalam Kerudung,
Kate Middleton tampil mengenakan gaun kelabu pucat dari
Beulah London dengan aksen kancing,
lengkap dengan kerudung berwarna senada saat Mesjid Assyakirin,
Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (14/9/2012).
KOMPAS.com - Setelah mengunjungi Singapura selama tiga hari, Kate Middleton dan Pangeran William beranjak ke Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (13/9/2012) lalu. Pada hari pertamanya, Kate mengunjungi Hospis Malaysia dan memberikan pidato pertamanya di luar Inggris. Saat itu ia mengenakan shirtdress sutera berlipit warna biru pucat rancangan Jenny Packham, plus nude pumps dari LK Bennett andalannya. Malamnya, ia mengenai gaun putih dengan detail kembang sepatu keemasan rancangan Alexander McQueen, dilengkapi clutch dan drop earrings warna emas.

Jumat pagi (14/9/2012), pasangan muda ini mengunjungi Mesjid Assyakirin di pusat Kuala Lumpur, di mana Menara Petronas tampak di latar belakangnya. Kate tampil mengenakan gaun kelabu pucat dari Beulah London dengan aksen kancing, masih dengan pumps LK Bennett dan stoking tipis membungkus kaki jenjangnya. Yang membedakan penampilannya, kali ini Kate mengenakan kerudung berwarna senada. Penggunaan kerudung ini jelas untuk memenuhi protokoler di mesjid. Selain itu, Kate dan William juga melepas sepatu mereka ketika memasuki area mesjid. 
lepas sepatu


Ini merupakan pengalaman pertama pasangan Duke dan Duchess of Cambridge mengunjungi mesjid. Kehadiran Kate di Assyakirin, mesjid terbesar di KL berkapasitas 12.000 orang, membangkitkan kenangan akan Putri Diana. Ibunda William pernah menunjukkan penghormatan yang sama saat mengunjungi mesjid-mesjid di Mesir dan Pakistan pada tahun 1992.


"Ini pertama kalinya Duke dan Duchess mengunjungi mesjid. Mereka sangat antusias melakukannya, karena merupakan bagian penting dari tradisi Inggris dan juga karena (Islam) merupakan agama utama di sini," papar salah seorang pejabat kerajaan.

day 3 

Pada hari pertama di Malaysia, Kate mengunjungi Hospis Malaysia mengenakan shirtdress sutera berlipit warna biru pucat rancangan Jenny Packham (kiri). Malamnya, ia mengenai gaun putih dengan detail kembang sepatu keemasan rancangan Alexander McQueen (kanan).

Kate dan William hanya menghabiskan 20 menit di mesjid ini. Mereka lalu menghadiri pertunjukan budaya di Kuala Lumpur Central Park, dan saat itu Kate baru melepas kerudungnya, menampakkan rambutnya yang ditata updo. Keduanya disambut kerumunan 10.000 orang, di tengah cuaca terik 30 derajat Celcius. Banyak di antaranya merupakan ekspatriat Inggris, yang membawa bunga, bendera persemakmuran, majalah, dan spanduk-spanduk bertuliskan selamat datang.
kate-middleton-600x450

Hari kedua di Singapura, Kate mengunjungi Gardens at the Bay di Marina Bay Sands, mengenakan gaun bordir warna krim rancangan Alexander McQueen (kiri), lalu memakai gaun sutera rancangan desainer Singapura, Raoul (tengah)saat mengunjungi kompleks pemukiman Stratmore Green. Malam harinya, ia mengenakan gaun chiffon dari Erdem saat menghadiri jamuan makan di kediaman resmi Komisaris Tinggi Inggris (kanan).
Setelah itu pasangan kerajaan ini menghadiri jamuan makan siang di pusat konferensi di pusat kota. Di sana, Pangeran William membicarakan hubungan bisnis Inggris dan Malaysia. William dan Kate akan berada di Malaysia sampai Sabtu (15/9/2012), sebagai bagian dari tur Diamond Jubilee di Asia Tenggara.


Sumber: The Daily Mail

Editor :
Dini
Next Post Previous Post