KOMPAS.com - Jika si dia mulai menunjukkan perilaku tebar pesona, wajar saja jika Anda mulai waspada. Jangan-jangan selama ini ia menutupi kepribadian yang sebenarnya. Lebih parahnya lagi, ternyata si dia playboy yang berpotensi melukai perasaan Anda. Sebelum terlanjur jatuh cinta, kenali dan waspadai sikap tebar pesonanya yang mengarah pada karakter playboy.
1. Perhatikan matanya ketika papasan dengan perempuan cantik. Pria tebar pesona biasanya tak hanya 1-2 detik memperhatikan, bahkan bisa sampai menengok bila melihat perempuan cantik. Makin parah kalau dia mulai menggoda, tebar senyum, atau diam-diam minta kenalan.
2. Cek matanya. Kalau lagi mengobrol, matanya seringkali tak fokus melihat mata Anda alias suka "jalan-jalan" melihat sasaran yang lain.
3. Kadang dia bisa sangat manis, tetapi kadang mendadak bersikap dingin. Misalnya ketika sedang bergandengan tangan di mal, tiba-tiba ia melepas tangan Anda dan bersikap dingin. Cek apakah ada perempuan cantik di sekitar? Jangan-jangan dia tidak ingin terlihat mempunyai pacar di depan perempuan lain.
4. Peduli pada penampilan. Kalau bersama Anda, dia tak peduli dengan penampilannya. Tapi bila bersama teman-teman perempuan lain, termasuk teman Anda, dia mesti tampil sempurna.
(Majalah Chic/Precilia Meirisa)
Editor :
wawa