10 "Dessert" Manis dari Gourmet World

Etalase - Kompas Female
http://4skripsi.blogspot.com/
10 "Dessert" Manis dari Gourmet World
Jan 11th 2013, 08:21

KOMPAS.com - Awal tahun 2013 ini, restoran Gourmet World di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, menghadirkan berbagai hidangan penutup yang istimewa. Hidangan penutup yang manis atau dessert pada dasarnya disajikan setelah hidangan utama, namun seiring perkembangan tren kuliner dessert juga menjadi sajian ringan saat santai bersama keluarga dan teman-teman.

"Kami ingin lebih memperkaya pilihan dessert yang inovatif dan lebih selektif dalam penggunaan serta pemilihan bahan untuk menghadirkan dessert dengan tekstur dan rasa yang sempurna untuk berbagai kesempatan," ungkap Austin Abdi, Business and Product Development Director Gourmet World, dalam siaran persnya. Hal inilah yang membuat Gourmet World terinspirasi untuk menciptakan tema "Life is Short, Eat Dessert First" untuk kreasi dessert terbarunya.

Untuk menghadirkan aneka dessert ini, Gourmet World bekerjasama dengan Ayu Anjani Rahardjo, seorang pastry chef muda lulusan Culinary Arts Le Cordon Bleu, French Institute of Culinary, Australia. Camilan manis yang dihadirkan di restoran ini antara lain Blueberry Bliss Trifle, Strawberry Cream Chesse Cake, Muffin, Cinnamon Rolls, Reese's Banana Cake, Apple Cream Puff, Summer Fruit Pavlova, Coffee Tart, Egg Nog Tart, dan White Chocolate Cake.

Chef yang akrab disapa Ann ini mengungkapkan, dari 10 dessert kreasinya ada beberapa camilan yang jadi andalan dan banyak disukai konsumen, antara lain Reese's Banana Cake, Summer Fruit Pavlova, Coffee Tart, dan White Chocolate Cake. Reese's Banana Cake merupakan cake lembut yang merupakan perpaduan antara pisang, cokelat, dan selai kacang, dengan rasa manis dan gurih. Cake lembut ini disarankan untuk dinikmati bersama secangkir teh hangat.

Tampilan yang unik dan cantik dengan tambahan buah-buahan segar membuat Summer Fruit Pavlova diunggulkan sebagai favorit. Meringue yang dipanggang sempurna menghasilkan rasa renyah di luar namun lembut di dalamnya. Kombinasi whipped cream dan taburan irisan buah-buahan segar semakin menambah kenikmatan rasanya.

Salah satu kreasi menarik yang dihadirkan Ann adalah Coffee Tart. Tart ini merupakan salah satu dessert yang diciptakan untuk para pecinta kopi. Kopi yang harum berpadu dengan manisnya cokelat dan gelatin yang kenyal. Sedangkan bagi pecinta white chocolate, Anda bisa menikmati White Chocolate Cake yang merupakan cake sifon berlapis krim cokelat putih, buah strawberry, dan kacang pistachio yang renyah.

"Untuk menghasilkan 10 kreasi dessert ini butuh waktu yang cukup lama agar rasanya sempurna dan juga bikin nagih. Proses pembuatan dessert ini juga menuntut saya untuk lebih kreatif menciptakan dessert yang ikonik," ungkap Ann.

Editor :

Dini

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post