Kiat Meningkatkan Level Kolesterol Baik

New Feature - Kompas
http://4skripsi.blogspot.com/
Kiat Meningkatkan Level Kolesterol Baik
Jan 5th 2013, 05:29

Kompas.com - Untuk menyingkirkan risiko penyakit jantung koroner, menurunkan kadar kolesterol jahat (low density lipoprotein/LDL) saja tidak cukup. Anda juga perlu menambah kadar kolesterol baik (high density lipoprotein/HDL).

Apabila LDL memberi tumpangan kepapada kolesterol dan bertanggung jawab atas pembentukan kerak pada dinding arteri, HDL berbuat sebaliknya. Ia menangkapi kolesterol dan mengeluarkannya dari tubuh. Karena berfungsi sebagai penyelamat, makin banyak HDL yang Anda miliki, maka semakin baik.

Mengubah gaya hidup lebih sehat merupakan cara untuk meningkatkan kadar HDL Anda. Mulai dengan kiat berikut:

1. Cek kadar kolesterol
Lakukan pemeriksaan kolesterol, terutama untuk mereka yang berusia di atas 20 tahun. Dari pemeriksaan ini akan diketahui apakah kadar HDL, LDL atau trigleserida Anda berada dalam kadar normal atau tinggi.

2. Mulai olahraga
Lakukan program latihan olahraga jenis aerobik yang dimulai dengan berlatih selama 20-30 menit lima kali dalam seminggu. Jika Anda merasa tidak kuat melakukan 30 menit latihan dalam satu sesi, bagilah dalam dua sesi. Tingkatkan durasi latihan secara bertahap.

3. Kurangi berat badan
Memiliki berat badan kurus memang tak membuat Anda bebas dari masalah kolesterol. Namun mengalami obesitas bukan cuma menurunkan kadar HDL tapi juga meningkatkan level LDL. Karena itu jagalah selalu berat badan ideal.

4. Berhenti merokok
Jika Anda perokok, berhentilah. Merokok akan menurunkan kadar HDL, lagi pula merokok adalah satu-satunya faktor risiko penyakit jantung yang bisa dicegah.

5. Asupan sehat
Singkirkan makanan cepat saji dan perbanyak asupan yang mengandung antioksidan seperti buah dan sayuran. Selain itu, tingkatkan kadar HDL Anda dengan rutin mengonsumsi makanan sumber asam lemak omega-3.

6. Terapi obat
Jika Anda memiliki faktor risiko penyakit jantung dan harus meningkatkan level HDL secara signifikan, konsultasikan pada dokter mengenai kemungkinan perlunya obat.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post