Memberikan Anak Tugas Rumah Sesuai Usia

Ibu dan Anak - Kompas Female
http://4skripsi.blogspot.com/
Memberikan Anak Tugas Rumah Sesuai Usia
Jan 30th 2013, 09:59

KOMPAS.com – Melatih anak bertanggung-jawab dan disiplin bisa dilakukan dengan memberikan mereka tugas harian di rumah. Yang akan mereka dapatkan bukan hanya rasa tanggung-jawab, tapi juga life skill yang dibutuhkan saat ia tumbuh dewasa.

Tugas-tugas rumah akan membentuk anak jauh dari sifat manja dan membangun kemandiriannya. Yang perlu diingat, berikan tugas harian sesuai dengan usianya. Karena anak-anak juga punya keterbatasan untuk melakukan tugas rumah yang masih rumit.

Berikut ini adalah daftar tugas yang harus disesuaikan berdasarkan usianya:

Batita (usia 2-3)
* Memungut mainannya yang berceceran.
* Mengelap debu di meja dengan kemoceng.
* Membantu mengeluarkan pakaian dari mesin cuci ke keranjang.

Anak prasekolah (usia 4-5)
* Semua tugas di atas.
* Membawa piring kotor ke bak cuci piring.
* Memberi makanan hewan peliharaannya.
* Menyiram tanaman sambil mencabuti rumput liar.

Anak sekolah dasar awal (usia 6-8)
* Semua tugas sebelumnya.
* Membantu memasak dengan mencuci bersih bahan-bahan makanan. Anda juga bisa memintanya mengambil dan mengumpulkan bahan makanan yang akan diolah.
* Membantu melipat pakaian bersih.
* Menyapu lantai, paling tidak dari kamarnya sendiri.

Anak sekolah dasar  (usia 9-11)
* Semua tugas sebelumnya.
* Membuat sarapan yang mudah seperti roti isi untuk keluarga, sementara Anda menyiapkan bekal makan siang dan membuat minuman.
* Membuang sampah.
* Mengepel lantai.

Anak sekolah menengah (usia 12-14)
* Semua tugas di atas.
* Membantu memasak makanan lengkap.
* Mencuci piring.

Sumber: Shine

Editor :

Dini

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post