Miss Universe Ogah Makan Jeroan

Beranda - Kompas Female
http://4skripsi.blogspot.com/
Miss Universe Ogah Makan Jeroan
Feb 8th 2013, 15:40

KOMPAS.com – Selama kunjungan ke Indonesia, Miss Universe 2012, Olivia Culpo mengunjungi banyak tempat, seperti Jakarta, Surabaya, Bali, hingga Yogyakarta. Karena melakukan kunjungan cukup lama, panitia penyambutan jadi hafal dengan kebiasaan-kebiasaan gadis berusia 20 tahun itu. Misalnya, ia dikenal sebagai orang yang penuh persiapan dalam segala hal.

"Dia selalu bertanya, jadwal akan kemana dan bertemu siapa. Ia selalu menanyakan siapa tuan rumah yang harus ia sapa saat mengunjungi suatu tempat," ungkap Samudro Putranto, Senior Coorporate & Sales Development Mustika Ratu, yang mendampingi Miss Universe saat meresmikan soft opening SapuLidi Resort Ubud, Desa Pengosekan, Ubud, Bali, Rabu (6/2/2013) lalu.

Menurut Samudro, Olivia juga selalu menanyakan kultur dan budaya yang akan dikunjunginya, apa yang boleh dan tidak pantas dilakukan di tempat tersebut.

"Ia banyak bertanya tentang orang yang akan ia temui dan budaya setempat yang akan disinggahi. Misalnya, 'Boleh tidak kalau saya begini?'" ujar Anto, panggilan akrab Samudro yang selalu dibanjiri pertanyaan dari Miss Universe selama di perjalanan.

Sebaliknya, mendapat predikat sebagai ratu sejagat membuat Olivia banyak ditanya mengenai cara menjaga kecantikan, serta makanan kegemarannya. Karena ia orang Amerika keturunan Italia, Olivia terbiasa dengan menu makanan khas Italia. "Itu makanan sehari-harinya, dan biasanya ia menemaninya dengan segelas white wine," tambah Anto.

Sadar bahwa dirinya harus selalu menjaga kebugaran dan tetap langsing, mahasiswi Universitas Boston ini selalu menjatuhkan pilihan makanan pada sayur dan ikan. Dua makanan ini adalah menunya sehari-hari selama di Indonesia.  "Dalam soal makan, Olivia sangat pemilih, ia tak ingin makanan yang menurutnya aneh-aneh masuk dalam mulutnya," ujar panitia.

Kategori aneh bagi Olivia adalah menu makanan dari jeroan. "Bagi sebagian orang Indonesia, menu Indonesia jeroan seperti jantung, limpa, atau hati, tidak aneh untuk dikonsumsi. Namun Olivia memasukkannya ke dalam kategori aneh dan menolak untuk memakannya," lanjut Anto.

Hal ini tidak mengherankan, karena bagi orang Amerika jeroan memang bukan merupakan bagian dari produk hewani yang biasa dikonsumsi. Para ahli gizi mungkin juga akan setuju dengan Olivia Culpo. Sebab makanan ini mengandung kolesterol yang tinggi dan akan membahayakan kesehatan jika dikonsumsi secara rutin.

Editor :

Dini

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post