Fashionable untuk Si Tubuh Berisi

Cantik dan Gaya - Kompas
http://4skripsi.blogspot.com/
Fashionable untuk Si Tubuh Berisi
Mar 7th 2013, 06:23

KOMPAS.com - Tidak ada batasan tertentu bagi wanita dalam berbusana untuk mengekspresikan diri, terutama dalam memadupadankan pakaian yang sesuai dengan bentuk dan ukuran tubuh. Jika tubuh Anda "berisi", ikuti tip berikut sebagai panduan dalam berbusana.

Busana
* Dress dengan panjang di bawah lutut dan berwarna gelap, seperti biru tua atau hitam, adalah cara terbaik untuk terlihat menyembunyikan kelebihan lemak di bagian tertentu.
* Memilih rok dengan panjang yang tepat bisa membuat Anda terlihat lebih ramping sekaligus menutupi betis yang besar.
* Kenakan kaos model V-neck agar memberikan efek memanjang pada leher dan membuat tubuh tampak lebih ramping.
* Sebaiknya hindari pakaian dengan kerah tinggi, terutama bila Anda berleher pendek.
* Perhatikan corak atau motif baju. Penggunaan motif yang salah justru akan membuat Anda terlihat semakin gemuk.
* Gunakan pakaian yang memiliki garis-garis vertikal tipis. Misalnya pada celana, kemeja, rok, atau gaun. Motif ini bisa menciptakan efek tubuh yang lebih panjang dan ramping. Sebaliknya motif garis horizontal ke samping atau mendatar akan memberikan kesan semakin "lebar".
* Kenakan pakaian pas badan, jangan kesempitan ataupun terlalu longgar. Baju yang terlalu sempit tentu akan membuat Anda kurang nyaman mengenakannya, selain itu juga kurang bagus dilihat. Baju yang terlalu besar, akan membuat Anda tampak "tenggelam".
* Untuk pakaian kantor, cobalah warna-warna seperti, biru tua, hitam, krem, dan putih. Atau bisa juga kenakan pakaian berbahan katun dengan warna segar seperti warna buah persik, warna pastel, dan sebagainya. Hal ini akan membuat tampilan menjadi lembut dan klasik. Pilih baju dengan motif kecil-kecil, misalnya bunga-bunga kecil.
* Pakaian dengan dasar gelap bisa menjadi pilihan praktis dan tampak cantik. Blus coklat gelap dengan efek warna karat memberikan tampilan yang cerah dan hangat.
* Hindari kain mengilap atau bahan bertekstur kasar. Kain mengilap dapat memantulkan cahaya, sehingga daerah manapun akan terlihat lebih besar. Sedangkan kain dengan tekstur kasar, hanya akan membuat Anda tampak lebih gemuk.

 Sepatu, tas, aksesori
* Hindari penggunaan sandal bertali yang terikat pada pergelangan kaki, sebab akan membuat kaki Anda terlihat lebih besar.
* Pilihlah tas dengan ukuran proporsional. Wanita bertubuh mungil terlihat seksi dengan tas yang lebih kecil, sementara wanita besar akan terlihat lebih baik dengan tas berukuran sedang.
* Penggunaan jam tangan sebaiknya diperhatikan. Jam tangan berukuran sedang akan terlihat baik untuk wanita berisi.
* Pilih sepatu yang nyaman dan sesuai dengan bentuk tubuh. Sesuaikan kaki dan tinggi badan Anda. Jika tinggi badan tidak proposional dengan berat badan, pilih sepatu atau sandal dengan model wedges. Sepatu platform pun bisa jadi solusi, Anda akan terlihat cantik dan menarik serta memberikan efek tinggi.
* Ikat pinggang berukuran kecil lebih cocok untuk mereka yang berbadan gemuk, atau gunakan warna yang senada dengan pakaian jika harus menggunakan ikat pinggang yang berukuran lebar.
* Jika Anda tinggi dan gemuk, Anda boleh menggunakan perhiasan atau aksesori dengan ukuran besar. Misalnya jika ingin memakai gelang atau kalung, cobalah untuk memakai satu buah gelang atau kalung dengan ukuran yang sedikit besar.

Semoga tip di atas bermanfaat untuk penampilan Anda. Yang terpenting adalah selama Anda merasa nyaman dan percaya diri dengan apa yang Anda kenakan, itulah penampilan terbaik Anda. Big is beautiful!

Sumber: Majalah Sekar

Editor :

Dini

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post