Kesalahan Fashion Terbesar Para Ibu

KapanLagi.com: Woman
KapanLagi.com: Woman
Kesalahan Fashion Terbesar Para Ibu
Oct 30th 2011, 01:00

Sudah menikah dan memiliki buah hati bukan berarti Anda boleh meninggalkan sisi fashionable!

KapanLagi.com - Banyak wanita yang berpikir bahwa setelah menikah dan memiliki buah hati, hal utama yang harus diutamakan adalah kecepatan waktu untuk mengurus segala kegiatan rumah tangga. Lebih wanita yang menghabiskan waktu untuk mendandani rumah dan buah hati dibandingkan diri sendiri.

Jika tidak percaya, coba Anda cek beberapa kesalahan di bawah ini. Tidak hanya satu dan dua wanita yang melakukannya, hampir semua wanita di dunia melakukan kesalahan yang sama.

1. Menggunakan Jeans Ibu-Ibu

Mom jeans adalah istilah yang melekat pada celana jeans dengan potongan pinggang yang tinggi. Banyak digunakan para wanita untuk menyembunyikan lemak pada bagian perut, karena itulah muncul istilah tersebut. Tidak ada yang salah dengan celana jeans ini, dengan paduan yang tepat, Anda akan tampil menawan. Sayangnya para ibu lebih sering menggunakan mom jeans dipadukan dengan atasan yang kebesaran. Pilihan tersebut tidak tepat karena akan membuat Anda tampak kusut dan makin tua.

Tips: Jika Anda telah berpakaian dan memakai aksesoris up to down, berdirilah di depan cermin besar yang menampilkan seluruh badan. Nilai sendiri bagaimana penampilan Anda. Setiap wanita pasti memiliki sense untuk menilai penampilannya sendiri. Jika Anda merasa ada yang janggal, berlebihan atau kurang, maka lakukan perubahan pada penampilan sebelum melangkah ke luar rumah.

2. Tidak Memakai Perhiasan

Atau justru memakainya dengan berlebihan. Pernah memakai setumpuk perhiasan emas di telinga, leher, jari, pergelangan tangan? Oke tinggalkan kebiasaan itu jika Anda tidak ingin terlihat seperti toko emas berjalan. Juga bila Anda tidak suka memakai perhiasan sama sekali. Tidak masalah lho sekali-sekali mewarnai t-shirt hitam polos dengan kalung berukuran medium. Berlebihan tak baik, tidak pakai juga akan membuat penampilan Anda membosankan.

Tips: Sama seperti point 1.

3. Membeli Baju Murah

Oke, mungkin Anda berpikir daripada uang dihabiskan untuk membeli pakaian, lebih baik untuk ditabung untuk persiapan keperluan mendadak, itu pilihan bijak. Tetapi tidak bijak jika Anda asal-asalan membeli pakaian murah (dan mengejar obral) yang sebenarnya tidak cocok untuk Anda plus tidak nyaman. Setiap pakaian dengan harga yang mahal telah melibatkan tangan-tangan ahli untuk memberikan kenyamanan pada bentuk tubuh wanita.

Tips: Tak punya banyak dana untuk membeli baju kelas atas? DI sekitar Anda pasti ada penjahit yang bisa membuatkan pakaian yang pas dengan bentuk tubuh Anda.

4. Makeup Yang Salah

Memakai makeup yang salah sama fatalnya dengan memakai pakaian yang salah. Wajah Anda akan berubah seiring dengan berjalannya waktu. Jika dulu Anda bisa memakai eyeliner glitter, ada saatnya Anda tidak lagi bereksperimen dengan benda tersebut. Makeup yang tepat akan membuat penampilan Anda elegan sesuai dengan usia.

Tips: Jangan ragu meminta saran orang-orang di sekitar Anda. Jika mereka mengerutkan kening saat melihat hasil makeup, Anda tahu apa yang harus dilakukan.

5. Menggunakan Bra Salah Ukuran

Masalah ini tidak hanya menyerang gadis-gadis dengan payudara yang masih tumbuh, bahkan para wanita dewasa sering memakai bra dengan ukuran yang salah. Ya, 80% wanita di seluruh dunia mengalami hal ini, bisa jadi Anda termasuk di dalamnya. Sekalipun payudara wanita dewasa telah berhenti tumbuh, efek dari pengenduran jaringan kulit dan perubahan berat badan bisa mengubah ukuran payudara.

Tips: Pergilah ke toko pakaian dalam wanita dan lihat apakah ukuran Anda mengalami perubahan. Tanpa bermaksud meminta Anda menjadi wanita egois, payudara Anda berhak mendapatkan perlakuan yang istimewa dan kenyamanan. Jika bra telah menyangga payudara dengan benar, tak hanya rasa nyaman, tetapi juga rasa percaya diri yang meningkat karena postur tubuh Anda menjadi lebih baik. Dan tolong diingat, jika ukuran bra lama sudah tidak sesuai, jangan sayang untuk membuangnya! (wo/wsw)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post