Kompas.com - Bersyukurlah jika pekerjaan Anda banyak membutuhkan aktivitas fisik, karena hal itu lebih baik daripada hanya duduk di depan meja. Namun banyak bergerak tadi belum tentu cukup untuk membuat Anda sehat.
Carlo Tamba, trainer bersertifikat, memaparkan, "yang dikatakan latihan adalah jika Anda menetapkan target tertentu, misalnya Anda berjalan tiga kilometer tanpa berhenti." Dikatakan Carlo, sering berjalan atau menggunakan tangga memang baik untuk membakar kalori, tetapi "belum cukup" untuk menjaga kesehatan jantung. "Jantung membutuhkan latihan yang terprogram," katanya.
Saat diwawancarai dalam acara bincang kesehatan di kantor Nutrifood kemarin, Senin (28/1/2013) itu pula, Carlo menyarankan untuk melakukan jalan cepat, joging, atau bersepeda dalam menjaga kesehatan jantung. "Bersepeda juga bukan bersepeda santai, harus cepat, jika perlu ditambah bebannya."
Naik kendaraan umum bisa menjadi pilihan Anda daripada naik kendaraan pribadi. Praktisnya, Anda dapat berhenti di satu halte sebelum tujuan Anda. "Jarak satu halte dengan lainnya bisa mencapai satu setengah kilometer. Berjalan cepat sejauh jarak itu dapat menjadi salah satu latihan yang bermanfaat untuk jantung," ujar pemilik program latihan Master Boothcamp ini.