Mengenal 19 Minyak Esensial dan Manfaatnya

Alternatif - Kompas
http://4skripsi.blogspot.com/
Mengenal 19 Minyak Esensial dan Manfaatnya
Mar 18th 2013, 09:40

KOMPAS.com - Mungkin Anda sudah mengetahui manfaat dari minyak esensial, yang antara lain dapat membuat perasaan lebih rileks, bahkan dapat menyembuhkan pelbagai jenis penyakit.

Untuk mengetahui lebih jauh tentang manfaat dari minyak esensial, Nirmala Minawala, seorang spesialis aromaterapi, menjelaskan 19 jenis minyak esensial beserta manfaatnya bagi tubuh.

1. Sweet Basil (Ocimum basillicum)

Basil dipercaya membantu mengobati kelelahan baik mental maupun fisik. Basil juga dapat meningkatkan kesadaran dan konsentrasi.

2. Basil Tulsi (Ocimum sanctum)

Basil tulsi berguna untuk menajamkan ingatan. Minyak esensial ini juga digunakan untuk mengencerkan dahak dan mengobati selesma.

3. Neem (Azadirachta indical)

Selain berguna untuk mengobati selesma, neem dapat mencegah kerontokan rambut dan merangsang pertumbuhannya.

4. Neroli (Citrus aurantium)

Neroli dapat menenangkan rasa cemas dan meringankan gejala depresi.

5. Jeruk (Citrus aurantium)

Aroma dari jeruk manis dapat memberikan suasana ceria.

6. Patchouli (Pogostemon patchouli)

Patchouli efektif sebagai antiinflamasi dan membantu meringankan gejala eksim, dermatitis, jerawat, dan masalah kulit lainnya.

7. Peppermint (Mentha piperita)

Berguna untuk meringankan gejala migrain.

8. Mawar (Rose damascena)

Mawar memiliki aroma yang dapat menenangkan. Aroma ini seringkali disukai oleh wanita.

9. Rosemary (Rosemarinus officinalis)

Memiliki aroma yang segar sehingga dapat membangkitkan semangat.

10. Rosewood (Aniba roseodora)

Aroma rosewood bisa menjadi afrodisiak dan antidepresan.

11. Saffron (Crocus sativus)

Membantu menguatkan dan mengobati fungsi lambung. Dapat juga berfungsi sebagai perangsang yang baik dan meningkatkan libido.

12. Bunga sedap malam (Polianthes tuberosa)

Minyak ini efektif dalam mengobati impotensi atau frigiditas.

13. Kenanga (Cananga Odorata)

Memiliki aroma mirip melati dan sangat eksotik. Berguna sebagai antidepresan, dan afrodisiak. Berguna menurunkan tekanan darah dan menstabilkan mood.

14. Melati (Jasminum sambac)

Berguna untuk meringankan stres dan depresi, selain itu dapat menjadi afrodisiak yang baik.

15. Serai

Serai berguna untuk mengobati infeksi dan demam. Digunakan untuk menghilangkan jet lag dan kelelahan.

16. Tea tree (Melaleuca alternifolia)

Tea tree sangat banyak manfaatnya, antara lain sebagai anti fungal, anti viral dan antibakteri.

17. Chamomile

Baik untuk iritasi kulit, pertumbuhan sel, kulit kering, gatal, dan jerawat.

18. Kayu Manis

Berguna untuk meredakan rasa sakit dan meningkatkan daya ingat.

19. Eucalyptus (Eucalyptus globulus)

Baik untuk problem pernapasan. Dapat membuat rileks otot-otot dan menyegarkan pikiran. Namun pastikan Anda menjauhkan minyak ini dari jangkauan anak-anak. 

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post