KOMPAS.com - Namanya mungkin belum begitu familiar, tapi desainer Gede Yudi mendapat kesempatan untuk membuka ajang fashion akbar Kemang Fashion Week yang digelar di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, 10-14 April 2013. Kejutannya, dia memboyong Dewi Perssik dalam peragaan koleksinya yang bertema karnival.
"Suatu kehormatan buat saya bisa diberi kesempatan untuk duduk di sini bareng senior saya," ujar Gede Yudi, dalam konferensi pers mini menjelang pembukaan Kemang Fashion Week, di Lippo Mall Kemang, Jakarta, Rabu (10/4/2013).
Gede menuturkan bahwa dirinya akan menampilkan koleksi bertema Sang Dewi, dengan eksplorasi sisi etnik dan kekayaan Indonesia, bernuansa Bali.
"Akan ada 13 koleksi, 6 konsep gaun sentuhan karnival, dan tujuh yang benar-benar karnival. Nanti saya dibantu dengan kehadiran artis yang juga penyanyi, Dewi Perssik," ujar Gede.
Konferensi pers dihadiri juga oleh Tracey Baldwin, Direktur Lippo Mall Kemang, desainer Adjie Notonegoro, dan Musa Widyatmodjo.
"Koleksi yang saya tampilkan lebih fokus di koleksi pria, dengan tema Adam dan Hawa. Di zaman modern ini pria juga bisa tampil menonjol seperti perempuan," ujar Adjie.
Menurut Adjie, koleksinya kali ini terinspirasi dari perkembangan pria metroseksual yang sudah terbiasa ke pusat kebugaran atau gym, tapi tidak bisa begitu menonjolkan bentuk tubuhnya. "Karena tertutup pakaian baik lengan panjang maupun lengan pendek, busana ini saya bikin transparan (supaya bisa menampakkan keindahan tubuh)," tambah dia.
Dalam peragaan, Adjie juga menampilkan koleksi Ikat pinggang dan sepatu electric color rancangannya.
Seperti halnya Adjie, Musa Widyatmodjo juga merilis koleksi khusus pria. Bedanya, Musa menggabungkan batik tiga negeri yang sekarang sedang diolahnya, yakni batik Cirebon, Pekalongan, dan Lasem.
"Koleksi ini saya bikin untuk pria yang berbusana Indonesia, karena dalam satu kemeja ada tenun, batik, dan sulam," kata Musa, yang juga mengeluarkan koleksi lengkap sepatu dan aksesori rancangannya. Beberapa aksesorinya dibuat dari sisa kain batik.
Selain Gede Yudi, Adjie Notonegoro, dan Musa Widyatmodjo, pembukaan Kemang Fashion Week juga menampilkan koleksi empat desainer lainnya, yaitu Sarah Calista, Erdan, Defrico Audy, dan Rudy Chandra.
Editor :
Dini