Wujudkan Mimpi dengan Berlaga di Danone Cup

Etalase - Kompas Female
http://4skripsi.blogspot.com/
Wujudkan Mimpi dengan Berlaga di Danone Cup
May 31st 2013, 20:36

KOMPAS.com - Sejumlah anak usia 10-12 tahun dari berbagai daerah di Indonesia berkumpul di Jakarta. Mereka akan berlaga untuk mewujudkan mimpi menjadi juara dalam final festival sepakbola Danone Nations Cup 2013.

Setelah melalui empat bulan babak kualifikasi, festival sepakbola anak terbesar di Indonesia, Aqua Danone Nations Cup (DNC) 2013, memasuki babak final. Lima belas tim finalis dari 15 kota di Indonesia dijadwalkan berlaga di Stadion Gelanggang Mahasiswa Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, pada 1-2 Juni 2013.

"Tim yang menang akan mewakili Indonesia untuk bertanding dengan 31 negara lain dalam Final Dunia DNC di Stadion Wembley, Inggris," ujar Parmaningsih Hadinegoro, VP Corporate Secretary Danone Aqua, di Ballroom Ritz Carlton, Pacific Place, Jakarta, Kamis (30/5/2013) lalu.

Suasana ballroom pun riuh oleh sorak-sorai begitu mendengar nama stadion Wembley, London, disebutkan. Dari antusiasmenya, tampak anak-anak dari lima belas tim finalis yang berasal dari Aceh sampai Papua itu tak sabar untuk segera berkompetisi.

Tahun ini terjadi peningkatan jumlah anak yang ikut berkompetisi. Ada 5.766 tim atau sekitar 63.426 pemain. Naik sekitar 25 persen dibanding tahun sebelumnya. Setelah melalui babak kualifikasi dari Januari hingga April lalu, telah terpilih 15 tim finalis.

Mereka adalah Aceh (SSB Tunas Baru), Sumatera Utara (SSB Bakrie Asahan), Sumatera Barat (SSB Kota Biru), DKI Jakarta (SSB Asiop Apac Inti), Banten (SSB Salfas Soccer), Jawa Barat (SSB Swasko Bandung), Jawa Tengah (SSB Putra Tugu Muda), DI Yogyakarta (SSB Gama Gatotkoco), Jawa Timur (SSB Ken Arok), Bali (SSB Guntur), Kalimantan Selatan (SSB Batu Agung Balangan), Kalimantan Timur (SSB Pemuda Tenggarong), Sulawesi Utara (SSB Tumpaan Utama), Sulawesi Selatan (SDN 113 Pana Kab.Enrekang), dan Papua (SSB Mimika United).

DNC sudah berjalan 11 tahun diselenggarakan oleh Aqua di Indonesia. Selama itu, capaian tertinggi diraih dengan masuk rangking empat besar di DNC dunia.

"Sebenarnya bukan hanya menjadi juara tujuan utamanya, kami mencari anak-anak berbakat dan bibit pemain baru untuk Indonesia," tambah Febby Intan, Brand Director Danone Aqua.

Andik Vermansyah, satu di antara alumni peserta DNC tahun 2004, masih berusia 11 tahun ketika mengikuti kejuaraan ini. Sekarang, Andik tercatat sebagai pemain timnas.

"Langkah wujudkan mimpi ini bisa jadi inspirasi untuk anak-anak lain," tambah Febby.

Sementara Andik mengungkapkan turnamen seperti DNC merupakan sebuah ajang yang baik untuk pembinaan sejak dini pada anak-anak yang ingin jadi pemain bola.

"Dulu waktu kalah saya sempat nangis, tapi saya yakin masih ada hari esok dan terus berlatih," ujar pemain bertubuh mungil namun lincah ini.

Editor :

Dini

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post