Perusahaan Jepang Tarik Produk Susu Bayi yang Tercemar Radiasi

VOA News: Sains dan Kesehatan
VOA News: Sains dan Kesehatan
Perusahaan Jepang Tarik Produk Susu Bayi yang Tercemar Radiasi
Dec 6th 2011, 20:10

 Selasa, 06 Desember 2011

Perusahaan Meiji mengatakan bahwa kadar radioaktif caesium rendah telah terdeteksi dalam produk susu formula bayi.

Foto: AP

Miyako Ikeda memberi minum bayinya, Ryutaro, dengan air minum kemasan dari supermarket (foto: dok). Produsen makanan Jepang ternama menemukan kadar caesium rendah dalam produk susu bayi.

Produsen makanan terkemuka Jepang mengatakan radioaktif caesium telah terdeteksi dalam susu formula bayi - kasus terbaru yang mencekam negara itu sejak bencana nuklir di pembangkit listrik di sebelah timur laut Tokyo sembilan bulan lalu.

Meiji Company mengatakan Selasa bahwa pihaknya langsung menarik 400.000 kaleng susu bubuk untuk bayi.

Menurut perusahaan itu, kadar caesium – elemen yang tak terlihat hambar dan tidak berbau itu- jauh di bawah batas keselamatan yang ditetapkan pemerintah, dan menyebut penarikan itu sebagai tindakan "sukarela."

Meiji mengatakan tidak yakin bagaimana caesium masuk ke susu bubuk tersebut. Tapi menduga datangnya dari PLTN Fukushima-Daiichi, yang lumpuh akibat gempa kuat dan tsunami 11 Maret. Serangkaian ledakan yang dipicu oleh kelumpuhan reaktor itu telah menyebarkan kontaminan ke wilayah yang luas.

Sementara berita penarikan itu menyebar Selasa pagi, nilai saham Meiji anjlok.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions
Next Post Previous Post